Elon Musk Resmi Menjadi Pemilik Baru Twitter

 

Samudranesia.id – Elon Musk resmi menjadi pemilik baru twitter, siapa pemilik twitter sebelumnya? Sejarah berdirinya twitter hingga sekarang dimiliki Elon Musk.

Siapa yang tidak tahu Twitter? Salah satu media sosial yang memiliki banyak pengguna di penjuru dunia. Netizen kini dihebohkan dengan berita bahwa Twitter resmi di beli oleh salah satu orang terkaya yaitu Elon Musk. Kabar tersebut tentu saja membuat publik heboh dengan keputusan yang diambil.

Mungkin kalian ingin tahu apa alasan dari Bos Tesla memilih untuk membeli Twitter. Pada artikel kali ini kita akan membahas sejarah berdirinya twitter hingga akhirnya di beli oleh Elon Musk dan juga alasan nya memilih membeli Twitter. Silahkan simak artikel ini hingga akhir dan semoga bisa bermanfaat.

Apa Itu Twitter dan Bagaimana Sejarah Perkembangannya?

Twitter

Twitter pertama kali didirikan pada tahun 2006 oleh Jack Dorsey, Evan Williams, Christopher Stone dan Noah Glass. Sebelum membuat Twitter awalnya mereka membuat perusahaan startup yang bernama Odeo namun gagal yaitu satu tahun sebelum Twitter dibuat. Perlu anda ketahui bahwa Odeo adalah salah satu perusahaan podcast yang awalnya didirikan oleh evan williams dan noah glass.

Evan Williams adalah orang yang mendirikan Blogger yang merupakan suatu platform blog yang kemudian dijual kepada google. Odeo yang berhasil didirikan oleh mereka pada akhirnya tidak berjalan sempurna ketika apple mengumumkan platform podcastnya sendiri pada tahun 2005. Salah satu karyawan dari odeo akhirnya menyarankan sebuah ide yaitu untuk membuat layanan messaging.

Glass, Dorsey, Biz Stone dan William berhasil mendirikan Obvious Corp dan berhasil mengembangkan sebuah aplikasi dengan kode “Twttr”. Setelah melewati beberapa pertimbangan akhirnya mereka melakukan perubahan nama dengan hanya menambahkan dua huruf vokal dan telah merubah menjadi “Twitter”. Logo Twitter diciptakan oleh seorang desainer grafis bernama Simon Oxley yang menggunakan wanra cerah seperti warna langit.

Siapa Pemilik Twitter Sebelumnya?

Siapa Pemilik Twitter Sebelumnya

Pada Tahun 2008 CEO Twitter adalah Evan Williams sedangakn Jack Dorsey mundur dari kursi pimpinan eksekutif. Lalu dua tahun kemudian tepatnya pada tahun 2010 Evan Williams memilih mengeluarkan diri dan digantikan oleh Dick Costolo. Namun sayangnya performa Twitter bisa dibilang menurun dan meredup dan membuat Dick Costolo mundur sebagai CEO Twitter pada 2015.

Pada akhirnya Jack Dorsey lah yang menjadi CEO Twitter menggantikan Dick Costolo hingga sekarang sebelum Twitter resmi dimiliki oleh Elon Musk. Bisa disimpulkan bahwa pemilik Twitter sebelumnya adalah Jack Dorsey. Di bawah pimpinan Jack Dorsey Twitter kembali menjadi salah satu sosial media yang memiliki banyak pengguna dan populer.

Profil Pemilik Twitter Sebelumnya

Profil Pemilik Twitter Sebelumnya

Pemilik twitter sebelum dibeli Elon Musk adalah Jack Dorsey yang memiliki nama lengkap Jack Patrick Dorsey. Ia merupakan pemilik sekaligus salah satu pendiri Twitter yang lahir pada 19 November 1976. Awal mula muncul ide untuk membuat Twitter adalah saat Jack Dorsey menginjak jenjang kuliah yaitu saat ia berkuliah di Universitas dan Teknlogi Missouri dan Universitas New York.

Pada saat diskusi yang digelar oleh Odeo yang dilaksanakan pada saat itu Jack Dorsey menyampaikan ide nya yaitu mengenai penggunaan layanan pesan singkat yang bisa digunakan untuk berkomunikasi dengan nama Twitter. Kemudian ide tersebut dikembangkan dan menjadi platform media Twitter.

Siapa Itu Elon Musk?

Siapa Itu Elon Musk

Nama asli Elon Musk adalah Elon Reeve Musk lahir di ibukota Afrika Selatan yaitu Pretoria pada 28 Juni 1971. Elon Musk bisa disebut sebagai pengusaha, penemu dan bahkan banyak lagi karena ia merupakan salah satu orang yang paling berpengaruh di dunia. Ia juga merupakan orang terkaya di dunia yaitu dengan kekayaan senilai 264,6 milliar USD.

Bos Tesla juga merupakan pendiri, CTO, dan CEO SpaceX dan juga merupakan arsitek dan CEO perusahaan besar yaitu Tesla. Ia juga telah mendirikan beberapa organisasi atau perusahaan lain seperti The Boring Company, Neuralink dan juga OpenAl. Tentu saja itulah yang menjadikan Elon Musk menjadi orang terkaya di dunia pada saat ini melewati Jeff Bezos.

Kenapa Elon Musk Membeli Twitter?

Kenapa Elon Musk Membeli Twitter

Salah satu alasan membeli Twitter adalah dirinya ingin mengumumkan kebebasan berbicara yaitu di Twitter. Menurut Elon Musk Twitter merupakan media yang sangat penting untuk mengutarakan pendapat ataupun sudut pandang. Hal itu tentunya membuat para netizen heran dan ada juga yang mendukung langkah yang diambil Tersebut.

Elon Musk secara tegas menegaskan bahwa alasannya membeli Twitter adalah bukan tentang uang atau meraup keuntungan. Ia menegaskan bahwa tujuannya adalah memiliki platform publik yang bisa dipercaya secara optimal dan tentunya sangat penting untuk peradaban umat manusia.

Awalnya Elon Musk hanya ingin membeli saham Twitter dan memberikan penawaran melalui SEC. Ia telah mengajukan penawaran untuk per lembar saham yaitu sebesar 54,20 dollar atau jika dirupiahkan sekitar 750.000 rupiah. Namun pada akhirnya Elon Musk memilih untuk meng akuisisi Twitter sepenuhnya yaitu senilai 44 miliar USD atau setara 633 triliun rupiah.

Akhir Kata

Mungkin itu saja pembahasan tentang Elon Musk yang menjadi pemilik baru Twitter dan siapa pemilik sebelumnya. Semoga pembahasan kali ini dapat bermanfaat bagi kita semua dan kami mohon maaf apabila terdapat kesalahan dalam penulisan artikel ini. Sekian dan Terimakasih.