Bacaan Doa Terhindar Dari Fitnah Dajjal Tulisan Arab, Latin dan Artinya

 

Samudranesia.id – Kalian sedang mencari bacaan lafadz doa terhindar dari fitnah dajjal? baiklah, disini kami akan membagikannya lengkap beserta bacaan latin dan artinya.

Dajjal adalah makhluq ciptaan Allah yang diprekdisikan munculnya yaitu pada akhir zaman (hari kiamat). Nah kita harus berhati-hati agar tidak terjerumus pada pengaruh buruknya dajjal, konon waktu akhir zaman dajjal akan mebawa pengaruh tidak baik terhadap seluruh ummat islam didunia.

Oleh karena itu Nabi menganjurkan bagi seluruh ummat islam untuk selalu berjaga-jaga agar diselamatkan dari fitnah serta bujukan sesat dajjal. Dan salah satu upayanya dengan berdoa kepada Allah.

Tanda-Tanda Kiamat

عَنْ حُذَيْفَةَ بْنِ أَسِيدٍ الْغِفَارِيِّ قَالَ اطَّلَعَ النَّبِيُّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ عَلَيْنَا وَنَحْنُ نَتَذَاكَرُ فَقَالَ مَا تَذَاكَرُونَ قَالُوا نَذْكُرُ السَّاعَةَ قَالَ إِنَّهَا لَنْ تَقُومَ حَتَّى تَرَوْنَ قَبْلَهَا عَشْرَ آيَاتٍ فَذَكَرَ الدُّخَانَ وَالدَّجَّالَ وَالدَّابَّةَ وَطُلُوعَ الشَّمْسِ مِنْ مَغْرِبِهَا وَنُزُولَ عِيسَى ابْنِ مَرْيَمَ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ وَيَأَجُوجَ وَمَأْجُوجَ وَثَلَاثَةَ خُسُوفٍ خَسْفٌ بِالْمَشْرِقِ وَخَسْفٌ بِالْمَغْرِبِ وَخَسْفٌ بِجَزِيرَةِ الْعَرَبِ وَآخِرُ ذَلِكَ نَارٌ تَخْرُجُ مِنْ الْيَمَنِ تَطْرُدُ النَّاسَ إِلَى مَحْشَرِهِمْ

Artinya, “Dari Hudzaifah bin Asid Al Ghifari berkata, Rasulullah SAW menghampiri kami saat kami tengah membicarakan sesuatu. Ia bertanya, ‘Apa yang kalian bicarakan?’ Kami menjawab, ‘Kami membicarakan kiamat.’ Ia bersabda, ‘Kiamat tidaklah terjadi sehingga kalian melihat sepuluh tanda-tanda sebelumnya.’ Rasulullah menyebut kabut, Dajjal, binatang (ad-dābbah), terbitnya matahari dari barat, turunnya Isa bin Maryam AS, Ya’juj dan Ma’juj, tiga gerhana; gerhana di timur, gerhana di barat dan gerhana di jazirah Arab dan yang terakhir adalah api muncul dari Yaman menggiring manusia menuju tempat perkumpulan mereka,” (Lihat Abul Husain Muslim bin Hajjaj bin Muslim An-Naisaburi, Al-Jāmi’us Ṣaḥīḥ, [Beirut, Dārul Afaq Al-Jadidah: tanpa tahun], juz VIII, halaman 178).

Doa Terhindar Dari Fitnah Dajjal

doa terhindar dari fitnah dajjal

Sudah kita ketahui diatas bahwa salah satu tandanya hari akhir adalah dengan munculnya dajjal yang mempengarui kesesatan terhadap ummat manusia, berikut bacaan doa terhindar dari fitnah dajjal:

اللهم إني أعوذ بك من عذاب القبر ومن عذاب النار ومن فتنة المحيا والممات ومن فتنة المسيح الدجال

Allohumma inni a’udzu bika mina ‘adzabil qabri wa min ‘adzabin nari wa min fitnatil mahya wal mamati wa min fitnatil masihid dajjal.

Ya Allah, aku berlindung pada-Mu dari azab kubur, azab neraka, cobaan hidup dan mati, dan fitnah Dajal yang terhapus dari rahmat Allah.

Doa ini diambil dari riwayat Abu Hurairah Rashulullah SAW bersabda:

 إذا فرغ أحدكم من التشهد ‏الآخر فليتعوذ بالله من أربع من عذاب جهنم، ومن عذاب ‏القبر ومن فتنة المحيا والممات، ومن شر المسيح الدجال” رواه مسلم

:Artinya

Jika kalian selesai melakukan tasyahud akhir, berlindunglah pada Allah dari empat hal, azab neraka Jahanam, azab kubur, fitnah hidup dan mati, dan keburukan Dajal yang terhapus dari rahmat Allah

Dan imam ghozali juga menuliskan dalam bab ragam doa matsur untuk memohon perlindungan dari fitnah dajjal berikut bacaan doanya:

اللهم اني اعوذ بك من البخل واعوذ بك من الحبن واعوذ بك من ان اردّ الى ارذل العمر و اعوذ بك من فتنة الدنيا و اعوذ بك من عذاب القبر.
اللهم اني اعوذ بك من طبع يهدي الى طمع ومن طعم في غير مطمع ومن طمع حيث لا مطمع.
اللهم إني أعوذ يك من علم لا ينفع و قلب لا يخشع ودعاء لا يسمع و نفس لا تشبع و أعوذ بك من الجوع فإنه بئس الضجيع ومن الخبانة فإنها بئست البطانة ومن الكسل والبخل والجبن والهرم ومن ان اردّ الى ارذال العمر ومن فتنة الدجال وعذاب القبر ومن فتنة المحيا والممات.

:Artinya

“Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari kekikiran, aku berlindung kepada-Mu dari ketidakberanian, aku berlindung kepada-Mu dari dikembalikannya aku kepada usia yang paling hina, aku berlindung kepada-Mu dari malapetaka dunia, aku berlindung kepada-Mu dari siksa kubur. Ya Allah aku berlindung kepada-Mu dari satu tabiat yang menjadi sifat tamak, dari sifat tamak yang bukan tempat tamak, dan dari sifat tamak tidak pada tempat tamak. Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari ilmu yang tidak bermanfaat, dari hati yang tidak khusyuk dari doa yang tidak didengar, dari nafsu yang tak pernah kenyang. Aku berlindung kepada-Mu dari kelaparan, sebab kelaparan adalah seburuk-buruk kondisi bagi orang yang malas. Aku berlindung kepada-Mu dari sifat khianat, sebab sifat khianat adalah seburuk-buruk sifat yang tersembunyi. Aku berlindung kepada-Mu dari kemalasan, dari kekikiran, dari ketidakberanian, dari kepikunan, dan dikembalikannya aku pada usia yang paling hina, aku berlindung pula dari fitnah dajjal, dari siksa kubur, dan dari fitnah kehidupan serta kematian.”

Amalan Terhindar Dari Fitnah Dajjal

doa terhindar dari fitnah dajjal

Selain doa diatas kalian juga bisa membaca amalan yang dianjurkan sesuai ajaran Rashulullah SAW secara rutin dan istiqomah, upaya agar terhindar dari fitnah dajjal. Berikut bacaan amalannya:

Membaca surat Al-Kahfi Pada Hari Jum’at

Sebagaimana diriwayatkan oleh Imam Muslim.

خَيْرُ يَوْمٍ طَلَعَتْ عَلَيْهِ الشَّمْسُ يَوْمُ الْجُمُعَةِ فِيهِ خُلِقَ آدَمُ وَفِيهِ أُدْخِلَ الْجَنَّةَ وَفِيهِ أُخْرِجَ مِنْهَا وَلَا تَقُومُ السَّاعَةُ إِلَّا فِي يَوْمِ الْجُمُعَةِ

Artinya: Sebaik-baiknya hari di mana sang surya menyinarinya adalah hari Jumat. Pada hari Jum’at Nabi Adam a.s diciptakan, dimasukkan ke dalam surga, dan dikeluarkan darinya. Dan kiamat tidak terjadi kecuali pada hari Jumat.

Pada hadist diatas dapat disimpulkan bahwa seseorang yang istiqomah membaca surat Al-Kahfi pada hari jumat maka Pertama Allah akan memberikan ampunan dosa sampai pada jumat berikutnya, kedua para malaikat akan memintakan rahmat bagi sipembaca agar dijauhkan dari penyakit dan terhindar dari fitnah dajjal, terakhir Allah akan memberikan ketentraman pada sipembaca dalam hidupnya.

Ibnu Umar mengatakan bahwa membaca surat Al-Kahfi di hari Jum’at akan diberi cahaya dan diampuni dosanya di antara dua Jum’at. Ibnu Umar meriwayatkan bahwa Rasulullah bersabda.

مَنْ قَرَأَ سُوْرَةَ الْكَهْفِ فِى يَوْمِ الْجُمُعَةِ سُطِعَ لَهُ نُوْرٌ مِنْ تَحْتِ قَدَمِهِ إِلَى عِنَانِ السَّمَاءِ، يَضِيْءُ لَهُ يَوْمَ الْقِيَامَةِ، وَغُفِرَ لَهُ مَابَيْنَ الْجُمُعَتَيْنِ

Artinya: Barang siapa yang membaca surat Al-Kahfi pada hari Jum’at, maka ia akan diberi cahaya dari bawah kakinya hingga ke langit yang meneranginya hingga hari kiamat serta diampuni dosanya di antara dua Jum’at. (HR. Ibnu Mardawih. Lihat Tafsir Ibnu Katsir: IIII/70).
Dan dalam hal ini senada disampaikan oleh Abu Darda’ yang mengatakan bahwa yang menghafal surat Al-Kahfi akan dilindungi dari fitnah Dajjal.

مَنْ حَفِظَ عَشْرَ آيَاتٍ مِنْ أَوَّلِ سُوْرَةِ الْكَهْفِ عُصِمَ مِنْ فِتْنَةِ الدَّجَّالِ وَمَنْ حَفِظَ خَوَاتِمِ سُوْرَةِ الْكَهْفِ كَانَتْ لَهُ نُوْرًا يَوْمَ الْقِيَامَةِ

Artinya: Barang siapa yang hafal sepuluh ayat pertama dari surat Al-Kahfi ia akan dilindungi dari fitnah Dajjal, dan barang siapa yang hafal penutup surat Al-Kahfi maka ia akan menjadi cahaya baginya pada hari kiamat kelak. (HR. Ahmad: V/196 dan Muslim: VI/92).
Imam syafi’i juga menegaskan  bahwa ummat muslim dianjurkan membaca surat Al-Kahfi pada malam jum’at atau siang harinya..

(قَالَ الشَّافِعِيُّ) أَخْبَرَنَا إبْرَاهِيمُ بْنُ مُحَمَّدٍ قَالَ حَدَثَنِي عَبْدُ اللَّهِ بْنُ عَبْدِ الرَّحْمَنِ بْنُ مَعْمَرٍ أَنَّ النَّبِيَّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ أَكْثِرُوا الصَّلَاةَ عَلَيَّ يَوْمَ الْجُمُعَةِ ( قال الشَّافِعِيُّ ) وَبَلَغَنَا أَنَّ مَنْ قَرَأَ سُورَةَ الْكَهْفِ وُقِيَ فِتْنَةَ الدَّجَّالِ. ( قال الشَّافِعِيُّ ) وَأُحِبُّ كَثْرَةَ الصَّلَاةِ عَلَى النَّبِيِّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ فِي كُلِّ حَالٍ وَأَنَا فِي يَوْمِ الْجُمُعَةِ وَلَيْلَتِهَا أَشَدُّ اسْتِحْبَابًا وَأُحِبُّ قِرَاءَةَ الْكَهْفِ لَيْلَةَ الْجُمُعَةِ وَيَوْمَهَا لِمَا جَاءَ فِيهَا

Artinya: Imam Syafi’i berkata, telah mengkhabarkan kepadaku Ibrahim bin Muhammad, ia berkata telah menceritakan kepadaku Abdullah bin Abdurrahman bin Ma’mar bahwa Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda, ‘Perbanyaklah membaca shalawat kepadaku pada hari Jumat’. Beliau juga berkata, dan telah sampai kepadaku riwayat yang mengatakan bahwa barang siapa yang membaca surat al-Kahf maka ia dilindungi dari fitnahnya Dajjal.
Selanjutnya Imam Al-Syafi’i mengatakan, bahwa saya menyukai memperbanyak membaca shalawat kepada Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam dalam setiap keadaan, sedang pada hari Jumat saya lebih menyukainya (dengan memperbanyak lagi membaca shalawat), begitu juga saya suka membaca surat al-Kahfi pada malam Jum’at dan siangnya karena adanya riwayat dalam hal ini (Muhammad Idris asy-Syafi’i, al-Umm, Bairut-Dar al-Ma’rifah, 1393 H, juz, 1, h. 207).
Dan selain imam Syafi’, ada sebuah kisah Barra’ bin Azib menuturkan, pada suatu malam ada seorang lelaki yang membaca surat Al-Kahfi di rumahnya, tiba-tiba ia melihat seekor binatang (kudanya) melonjak-lonjak. Ia pun memperhatikannya dan ternyata ada semacam ghamamah atau awan yang datang menyelimuti (mendekati). Lantas laki-laki tersebut menceritakan pada Rasulullah SAW kemudian bersabda.

اِقْرَأْ فُلَانٌ، تِلْكَ السَّكِيْنَةُ نَزَلَتْ لِلْقُرْآنِ، أَوْ تَنَّزَلَتْ عَلَى الْقُرْآنِ

Artinya: Bacalah surat itu, fulan. Sesungguhnya surat tersebut adalah sakinah atau ketenangan yang turun karena Al-Qur’an atau turun atas Al-Qur’an (yang dibaca). (HR. Ahmad: VI/282, 284 dan At-Tirmidzi: V/161).

Akhir Kata

Sekian dari samudranesia.id tentang doa terhindar dari fitnah dajjal yang bisa kami sampaikan, jangan lupa amalkan doa diatas agar kita semua terhindar dari hasutan dajjal pada hari Akhir.

Terimakasih sudah mengunjungi artikel kami, mohon maaf jika ada salah kata atupun penulisan. Semoga informasi yang kami bagikan bermanfaat bagi kita semua. Sampai jumpa di artikel selanjutnya yang tak kalah menarik dari artikel sebelumnya.